Resep King Mango ala Rumahan oleh Putri Maya S Sihaloho
Berikut ini adalah resep King Mango ala Rumahan. Resep King Mango ala Rumahan yang dishare oleh Putri Maya S Sihaloho bisa jadi 4 gelas.
Resep King Mango ala Rumahan
Porsi: 4 gelas
Bahan-bahan
- 1 kg mangga harum manis
- 100 ml air dingin
- 50 gr whipped cream bubuk (saya pakai merk haan)
- 1 jar yogurt rasa mangga (saya pakai merk yogurt bio kul)
Langkah
Cuci bersih terlebih dahulu mangganya. Lalu kupas dan potong-potong sesuai selera. Untuk topping diatasnya potong dadu ya
Blender mangga dicampur dengan air dingin secukupnya. Sesuai selera ya apakah mau yang kental atau yang cair untuk jus mangganya. Untuk yang versi ini saya gak pakai es serut mangga ya
Buat whipped creamnya: Campurkan whipped cream bubuk, air es, dan yogurt ke dalam wadah. Mixer dengan kecepatan sedang sampai whipped creamnya kental. Setelah itu masukkan kedalam plastik segitiga dan gunting ujungnya
Cara menyajikan: Masukkan jus mangga ke dalam gelas kira-kira 1/3 wadah. Lalu masukkan whipped cream. Setelah itu masukkan kembali jus mangganya dan whippe cream diatasnya seperti tahap pertama. Terakhir kasih toping mangga yang sudah dipotong dadu
King Mango ala rumahan jadi deh :)) Silahkan mencoba
Itulah tadi Resep King Mango ala Rumahan, Mudah-mudahan berguna untuk pembaca sekalian.Untuk mencari resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. terdapat hampir satu juta resep masakan yang pastinya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep King Mango ala Rumahan diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep King Mango ala Rumahan Kiriman dari Putri Maya S Sihaloho diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep King Mango ala Rumahan Kiriman dari Putri Maya S Sihaloho dengan alamat Url: https://meiting-fairytales.blogspot.com/2015/03/resep-king-mango-ala-rumahan-kiriman.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.