Resep Arem arem mie isi tahu pedas oleh Christina
Berikut ini cara memasak Arem arem mie isi tahu pedas. Resep Arem arem mie isi tahu pedas yang dishare oleh Christina bisa menjadi .
Resep Arem arem mie isi tahu pedas
Porsi:
Bahan-bahan
- 200 gram mie telor (1 bungkus isi 200gr) rebus 3 menit, tiriskan
- 1 bawang putih cincang halus
- 1 bawang merah cincang halus
- 1/2 bombay cincang halus
- 1 sachet santan kara
- 2 telor kocok lepas, sisihkan
- garam
- gula pasir
- kaldu bubuk (optional)
- merica bubuk
- daun pisang untuk membungkus
- Isian :
- 5 kotak tahu potong dadu kecil, goreng setengah matang
- 1 siung bawang merah iris tipis
- 2 siung bawang putih iris tipis
- 2 cabe rawit
- 3 cabe merah keriting
- 1/4 sdt ketumbar
- garam
- gula pasir
- sedikit kecap manis
- secukupnya air
Langkah
Buat Isian : ulek alus ketumbar cabe rawit, cabe merah keriting, sisihkan.
Tumis bawang merah, putih, cabe + ketumbar ulek sampai harum, masukkan tahu dadu yg sdh dgoreng.
Beri air secukupnya masukkan bumbu garam, gula pasir, merica bubuk, kecap manis, tes rasa.
Masak sampai air menyusut dan meresap ke dalam tahu. Matikan api.
Buat arem2 mie : Tumis bawang merah, putih, bombay cincang sampai harum, masukkan air kira2 1 gelas belimbing, masukkan santan.
Beri bumbu garam, gula pasir, merica bubuk, kaldu bubuk tes rasa. Masukkan mie yg sudah di rebus, lalu aduk rata.
Masak sampai air menyusut dan meresap ke dalam mie, matikan api. Beri 2 telor kocok. Aduk rata.
Siapkan daun pisang, beri adonan mie, beri isian tahu pedas ditengah nya, timpa dengan adonan mie lagi, bungkus seperti lontong.
Kukus 30 menit, matikan api, sajikan
Itulah Resep Arem arem mie isi tahu pedas, Mudah-mudahan anda menyukainya.Untuk mencari berbagai resep makanan dan minuman lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. anda bisa menemukan sekitar satu juta resep masakan yang tentunya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.
Untuk mencetak Resep Arem arem mie isi tahu pedas diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Arem arem mie isi tahu pedas Kiriman dari Christina diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Arem arem mie isi tahu pedas Kiriman dari Christina dengan alamat Url: https://meiting-fairytales.blogspot.com/2015/07/resep-arem-arem-mie-isi-tahu-pedas.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.