Resep Tahu Bulat oleh Puji
Berikut ini resep memasak Tahu Bulat. Resep Tahu Bulat yang dibuat oleh Puji bisa disajikan 50-55 biji.
Resep Tahu Bulat
Porsi: 50-55 biji
Bahan-bahan
- 2 bks tahu putih (12 potong)
- 1 sdm baking powder
- 1 btr kuning telur
- 2 sdt chilli flakes
- 2 sdt bubuk bawang putih
- 1 sdt kaldu bubuk (saya pakai Royco rasa ayam)
- 1/2 sdt merica bubuk
- secukupnya garam
- minyak untuk menggoreng
Langkah
Siapkan bumbu-bumbu.
Cuci bersih tahu lalu tiriskan.
Hancurkan tahu dengan garpu lalu letakkan dalam balutan kain dan peras hingga kandungan air dalam tahu berkurang sebanyak-banyaknya. Semakin kering tahunya maka akan semakin bagus, karena setelah matang tahu akan menjadi kopong.
Taruh tahu yg sudah diperas dalam wadah dan campur dengan bumbu. Koreksi rasa.
Masukkan kuning telur ke dalam adonan, aduk rata.
Setelah tercampur rata, bentuk adonan bulat-bulat. Saya sengaja bentuk bulatan yang kecil-kecil supaya lebih seru klo dipakai ngemil ??
Simpan dalam wadah tertutup dan masukkan freezer minimal 2-3jam.
Keluarkan tahu bulat dari freezer, diamkan beberapa saat sambil menunggu minyak panas. Kecilkan api lalu goreng tahu sampai kecoklatan. Gorengnya agak lama ya tapi hati-hati jangan sampai gosong.
Setelah kecoklatan angkat dan tiriskan.
Atur dalam wadah kering dan sajikan selagi hangat.
Demikianlah tadi Resep Tahu Bulat, Harapan kami anda menyukainya.Untuk mencari resep yang yang lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. anda bisa menemukan hampir satu juta resep yang tentunya dapat memuaskan anda.
Untuk mencetak Resep Tahu Bulat diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Tahu Bulat By Puji diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Tahu Bulat By Puji dengan alamat Url: https://meiting-fairytales.blogspot.com/2015/10/resep-tahu-bulat-by-puji.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.