Resep Udang Goreng Tepung Saos Asam Pedas - Hutami Putri

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Udang Goreng Tepung Saos Asam Pedas - Hutami Putri
  • Resep Udang Goreng Tepung Saos Asam Pedas oleh Hutami Putri

    Dibawah ini adalah resep Udang Goreng Tepung Saos Asam Pedas. Resep Udang Goreng Tepung Saos Asam Pedas yang ditulis Hutami Putri bisa menjadi 3-4 porsi.



    resep lengkap untuk Udang Goreng Tepung Saos Asam Pedas


    Resep Udang Goreng Tepung Saos Asam Pedas


    Porsi: 3-4 porsi

    Bahan-bahan

    1. Bahan udang goreng tepung
    2. 20 ekor udang ukuran besar
    3. 2 siung bawang putih
    4. 7 butir merica bulat
    5. 1 sdt garam
    6. 5 sdm tepung terigu
    7. 1 sdm tepung maizena
    8. 1 putih telur
    9. Bahan saos asam manis
    10. 1 siung bawang putih (cincang halus)
    11. 1 buah wortel ukuran kecil (potong korek api)
    12. 1/2 siung bawang bombai (potong melintang)
    13. 1 buah daun bawang (potong kecil)
    14. 4 buah cabai rawit
    15. 1 buah cabai merah besar
    16. 1 cm jahe (geprek)
    17. 1 sdt saos tiram
    18. 2 sdm saos tomat
    19. 1 sdm saos sambal
    20. 1 sdt maizena
    21. 1 iris jeruk nipis

    Langkah

    1. Bersihkan udang, buang kepalanya, buang kulitnya, belah punggung dan keluarkan kotorannya. Cuci bersih.

    2. Haluskan merica, bawang putih, dan garam. Balurkan pada udang, diamkan 15-30 menit di dalam kulkas.

    3. Keluarkan udang dari kulkas, pecahkan telur, gunakan bagian putihnya saja. Masukkan ke dalam udang yang telah dibumbui. Aduk rata.

    4. Campur tepung terigu dan tepung maizena, aduk rata. Gulingkan udang ke dalam tepung sambil dicubit cubit kemudian goreng hingga kecoklatan.

    5. Membuat saos asam manis: panaskan sedikit minyak, masukkan cincangan bawang putih hingga harum, masukkan jahe geprek, masukkan wortel. Aduk. Masukkan cabai dan bawang bombay. Aduk.

    6. Masukkan saos tiram, saos tomat, saos sambal, dan jeruk nipis. Aduk rata. Tambahkan air 100-150 ml. Tunggu hingga mendidih. Koreksi rasa.

    7. Campur maizena dengan 2 sdm air matang, aduk rata. Masukkan perlahan ke dalam saos sambil diaduk. Hentikan jika dirasa sudah kental.

    8. Sajikan udang goreng tepung dengan disiram asam saos pedas.




    Demikianlah tadi Resep Udang Goreng Tepung Saos Asam Pedas, Semoga saja bermanfaat untuk pembaca sekalian.Untuk menemukan resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. anda bisa menemukan hampir satu juta resep yang tentunya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.


    Untuk mencetak Resep Udang Goreng Tepung Saos Asam Pedas diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Udang Goreng Tepung Saos Asam Pedas - Hutami Putri diatas pada kategori resep berikut ini
         

    Anda sedang membaca Resep Udang Goreng Tepung Saos Asam Pedas - Hutami Putri dengan alamat Url: https://meiting-fairytales.blogspot.com/2015/11/resep-udang-goreng-tepung-saos-asam.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.