Resep Omelet Bayam Panggang (Oven dan Teflon) oleh Eki Mayantari Sutikno
Dibawah ini adalah resep memasak Omelet Bayam Panggang (Oven dan Teflon). Resep Omelet Bayam Panggang (Oven dan Teflon) yang dishare oleh Eki Mayantari Sutikno bisa disajikan 3 - 4 orang.
Resep Omelet Bayam Panggang (Oven dan Teflon)
Porsi: 3 - 4 orang
Bahan-bahan
- 2-3 butir telur
- 1 sdm terigu serbaguna
- 1 sdt kaldu bubuk/Royco/Masako
- 1/2 sdt lada hitam bubuk(merica bubuk)
- Seujung sendok teh garam
- 1/4 sdt pala bubuk
- 1 sdm margarin/mentega leleh
- Sesuai selera bayam, cincang
- Jika suka, keju parut
Cara Membuat
- Siapkan bahan. Siangi dan bersihkan bayam lalu ambil daunnya. Cincang daun bayam sesuai selera.
- Campurkan bahan kering, terigu, lada bubuk, pala bubuk, garam, kaldu aduk rata. Masukkan telur, aduk hingga rata.
- Masukkan margarin leleh, aduk hingga tepung larut. Saat margarin masih panas sangat mudah membuat tepung larut.
- Masukkan bayam cincang aduk hingga bayam terendam.
- Olesi teflon dan wadah tahan panas/cup case (pakai oven) dengan margarin/mentega. Tuang adonan. Taburi keju parut. Tekan menggunakan sendok agar keju menyatu dengan telur.
- Panggang di teflon dengan cara ditutup. Masak dengan api kecil kurang lebih 10 menit. Ketika sudah tercium matikan api, tutup teflon jangan dibuka biarkan tertutup hingga permukaan omelet mengering sendiri kira - kira 10 menit. Jika ingin dibalik, pastikan omelet sudah kaku, terlihat masih basah hanya dipermukaan saja.
- Pindahkan ke piring.
- Memasak pakai oven. Panaskan oven suhu 200°C selama 15 menit. Kenali oven masing - masing ya. Permukaan omelet ketika di oven mengembang saat sudah matang, api sudah dimatikan omelet akan turun.
- Sajikan.
Itulah tadi Resep Omelet Bayam Panggang (Oven dan Teflon), Semoga dapat bermanfaat bagi anda.Untuk mencari resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. koleksi kami lebih dari satu juta resep masakan yang tentunya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Omelet Bayam Panggang (Oven dan Teflon) diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Omelet Bayam Panggang (Oven dan Teflon) diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Omelet Bayam Panggang (Oven dan Teflon) dengan alamat Url: https://meiting-fairytales.blogspot.com/2016/01/resep-omelet-bayam-panggang-oven-dan.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.