Resep Nugget ayam tahu wortel oleh Cahya Rizki D Asmono
Dibawah ini adalah resep masakan Nugget ayam tahu wortel. Resep Nugget ayam tahu wortel yang ditulis Cahya Rizki D Asmono dapat disajikan .
Resep Nugget ayam tahu wortel
Porsi:
Bahan-bahan
- 4 potong ayam
- 6 tahu putih
- 4 buah wortel
- 1 buah bawang bombay
- 2 batang daun bawang
- 6 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- secukupnya Ladaku
- secukupnya Garam
- secukupnya Gula
- secukupnya Royco ayam
- 6 sdm tepung terigu
- 5 sdm tepung maizena
- secukupnya Tepung roti / panir
Cara Membuat
- Fillet ayam kemudian haluskan/blender daging ayam hingga halus.
- Potong kecil-kecil wortel, bawang bombay, bawang putih & bawang merah. Kemudian blender semua hingga halus.
- Iris tipis daun bawang.
- Haluskan tahu.
- Campur semua bahan aduk-aduk hingga merata.
- Tuang di wadah cetakan kemudian kukus selama 45 menit. Panaskan dulu kukusannya ya.
- Setelah matang diamkan sampai agak dingin, keluarkan dari cetakan. Kemudian masukkan di kulkas sekitar 20 menit agar lebih padat saat dipotong.
- Potong-potong nugget sesuai selera. Untuk balutan larutkan tepung terigu dengan air secukupnya, jangan terlalu encer ya, bikin agak kental. Balut nugget dengan adonan terigu, kemudian gulingkan di tepung roti. Tekan-tekan sampai merata semua tepung rotinya.
- Siap digoreng.
- Bisa disimpan di freezer.
Demikianlah Resep Nugget ayam tahu wortel, Harapan kami bermanfaat untuk pembaca sekalian.Untuk menemukan berbagai resep makanan dan minuman lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. anda bisa menemukan hampir satu juta resep yang pastinya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.
Untuk mencetak Resep Nugget ayam tahu wortel diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Nugget ayam tahu wortel diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Nugget ayam tahu wortel dengan alamat Url: https://meiting-fairytales.blogspot.com/2016/07/resep-nugget-ayam-tahu-wortel.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.