Resep Nila sambal kemangi oleh Eva Maynita
Berikut ini resep memasak Nila sambal kemangi. Resep Nila sambal kemangi yang dibuat oleh Eva Maynita bisa disajikan .
Resep Nila sambal kemangi
Porsi:
Bahan-bahan
- 10 ekor ikan nila ukuran sedang
- 2 ikat kemangi
- bumbunyaa.
- 10 siung bawang merah
- 10 siung bawang putih
- 5 buah cabe merah besar
- 15 cabe rawit (pedasnya bisa dsesuaikan)
- 2 buah tomat
- 2 ruas jari kencur
- 1 buah terasi (ABC)
- 100 ml air putih
- Secukupnya kecap manis
- Secukupnya garam
- Secukupnya gula pasir
- Secukupnya kaldu ayam bubuk
Langkah
-
Cuci bersih ikan nilanya, kasih jeruk nipis. Diamkan sebentar lalu cuci kembali hingga bersih. Taburkan garam lalu goreng hingga kering dan sisihkan
-
Siapkan semua bumbunya, kemudian ulek atau bisa juga dblender
-
Panaskan minyak dalam wajan, tumis bumbunya hingga benar" matang dan tanak.
-
Setelah bumbu benar" tanak, tambahkan air putih dan juga garam, gula pasir, kaldu bubuk dan kecap manisnya. Aduk terus hingga bumbu tercampur rata dan matang.
-
Masukkan kemangi nya, aduk terus hingga kemangi layu. Koreksi rasanya, jika dirasa sudah pas. Masukkan ikannya dan masak hingga bumbu tercampur rata dengan ikannya.
-
Bisa langsung dihidangkan dan dinikmati
Itulah Resep Nila sambal kemangi, Semoga saja bermanfaat untuk anda.Untuk menemukan berbagai resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. Kami memiliki hampir satu juta resep makan dan minuman yang tentunya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Nila sambal kemangi diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Nila sambal kemangi Oleh Eva Maynita diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Nila sambal kemangi Oleh Eva Maynita dengan alamat Url: https://meiting-fairytales.blogspot.com/2017/01/resep-nila-sambal-kemangi-oleh-eva.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.