Resep Pepes tahu+jamur oleh Sagari Nilamsari
Inilah resep masakan Pepes tahu+jamur. Resep Pepes tahu+jamur yang ditulis Sagari Nilamsari bisa disajikan 8 bungkus.
Resep Pepes tahu+jamur
Porsi: 8 bungkus
Bahan-bahan
- 1 kotak tahu putih (yang besar)
- 250 gram jamur tiram
- 1 batang wortel
- 10 buah cabe merah
- 3 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- 3 butir kemiri
- secukupnya Garam
- secukupnya Merica bubuk
- 2 lembat Daun salam
- 1 batang sereh
- Daun pisang untuk membungkus
- 1 butir telur
- Teri secukupnya (optional)
Cara Membuat
- Cuci bersih daun pisang kemudian keringkan.
- Cuci bersih tahu kemudian haluskan. Cuci bersih jamur lalu suwir-suwir.
- Kupas wortel lalu Potong-potong menjadi kotak-kotak kecil.
- Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri cabe dan garam.
- Panaskan minyak, goreng teri sampai matang masukkan bumbu halus. Tumis sampai harum.
- Tambahkan wortel tumis sebentar lalu masukkan daun salam dan sereh.
- Tambahkan jamur aduk rata, lalu tambahkan tahu yang sudah dihaluskan. Test rasa. Terakhir masukkan telur yang sudah dikocok. Lalu tunggu sampai matang.
- Matikan api, lalu ambil sebagian adonan lalu bungkus dengan daun pisang. Kukus kurang lebih 10-15 menit. Angkat dan sajikan.
- Kalau aku sebagian disimpan di freezer, dikukus lagi kalo pengen makan. Praktis dan enak. ????
Demikianlah tadi Resep Pepes tahu+jamur, Semoga bermanfaat untuk anda.Untuk menemukan resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. Kami memiliki hampir satu juta resep makan dan minuman yang pastinya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Pepes tahu+jamur diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Pepes tahu+jamur diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Pepes tahu+jamur dengan alamat Url: https://meiting-fairytales.blogspot.com/2017/01/resep-pepes-tahujamur.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.