Resep Cheezy Klapertaart Sagon (Frozen-No Mixer) oleh aghni_
Inilah cara memasak Cheezy Klapertaart Sagon (Frozen-No Mixer). Resep Cheezy Klapertaart Sagon (Frozen-No Mixer) yang ditulis aghni_ bisa jadi 25 porsi.
Resep Cheezy Klapertaart Sagon (Frozen-No Mixer)
Porsi: 25 porsi
Bahan-bahan
- 800 gram Sagon Kelapa
- 350 ml Air Kelapa
- 1 kaleng Susu Kental Manis (SKM)
- 3 bks Agar-Agar tanpa warna (aku pakai merk Swallow Globe)
- 1 bks Biscuit Oreo (Coconut Flavour)
- 75 gram Keju Cheddar
- 800 ml Air
Langkah
Larutkan SKM dengan air dan air kelapa (aku pakai air kelapa kemasan merk CocoBit yg rasa original, aku pakai karena ada butiran nata de coco - nya). Kemudian rendamkan sagon pada campuran tersebut sampai sagon lunak (kalau aku aku tinggal semalaman, pas sahur baru diolah. Biasa.. Males nunggu hehehe)
Setelah sagon lunak dan pastikan semua teraduk hingga terlihat menjadi bubur. Kemudian tambahkan agar-agar, aduk merata, masak pada api sedang cenderung kecil sampai meletup-letup (mendidih). Jika sudah, matikan api dan tunggu sampai menjadi suhu ruangan untuk disimpan ke dalam wadah plastik, agar wadah plastik tidak meleleh
Untuk penataan dalam wadah: isi wadah 3/4 penuh. Kemudian taburkan keju cheddar yang sudah diparut, dan tambahkan potongan biskuit oreo di tengahnya (1 biskuit aku bagi 2)
Dessert ini, berdasarkan pengalaman sendiri bisa tahan 1 bln di dlm lemari es dan rasanya ga berubah. Namun pastikan disimpan pada wadah yang tertutup rapi dan pastikan sudah benar-benar dingin sebelum ditutup. Selamat mencoba :)
Teksturnya memang tidak akan set, agar-agar memang menjadikan lebih kental. Namun tidak akan set. Maksud saya, jadi jika disimpan di loyang, kemudian setelah dingin dikeluarin dari loyang, tetep aja bakalan ambyar hehehehe. Jd lebih baik disimpan pada wadah untuk dimakan per orang. Saya pakai cup kecil plastik sekali pakai, biar ga ribet cuci-cuci.
Untuk bayangan, rasanya mirip kayak klapertaart yang dijual di foodtruck2 pinggir jalan Pasteur yg di Bandung tuh, mungkin yang membedakan adalah, ini versi generik hahahaha. Kalau klapertaart asli, kental dengan rasa rum, aku suka banget sama rum tapi di rumah ga ada. Buat yg di rumahnya tersedia rum, monggo ditambahkan :)
Itulah tadi Resep Cheezy Klapertaart Sagon (Frozen-No Mixer), Semoga saja berguna untuk anda.Untuk mencari berbagai resep lainnya gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. terdapat sekitar satu juta resep masakan yang pastinya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Cheezy Klapertaart Sagon (Frozen-No Mixer) diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Cheezy Klapertaart Sagon (Frozen-No Mixer) By aghni_ diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Cheezy Klapertaart Sagon (Frozen-No Mixer) By aghni_ dengan alamat Url: https://meiting-fairytales.blogspot.com/2017/06/resep-cheezy-klapertaart-sagon-frozen.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.