Resep Korean Crispy Spicy Blackpepper Chicken WIngs - Kireinaessa

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Korean Crispy Spicy Blackpepper Chicken WIngs - Kireinaessa
  • Resep Korean Crispy Spicy Blackpepper Chicken WIngs oleh Kireinaessa

    Berikut ini resep cara membuat Korean Crispy Spicy Blackpepper Chicken WIngs. Resep Korean Crispy Spicy Blackpepper Chicken WIngs yang dishare oleh Kireinaessa dapat disajikan 3 porsi.



    cara membuat Korean Crispy Spicy Blackpepper Chicken WIngs


    Resep Korean Crispy Spicy Blackpepper Chicken WIngs


    Porsi: 3 porsi

    Bahan-bahan

    1. 250 gram sayap ayam
    2. 1 bungkus besar tepung bumbu (saya pake merek Sajiku Golden Crispy)
    3. 1 butir telur ayam, kocok lepas
    4. 2 saset saus tiram (saya pakai merek Saori)
    5. 5 sdm kecap manis
    6. 5 sdm saos tomat
    7. 2 sdt lada hitam utuh, haluskan
    8. 1/2 butir bawang bombay, cincang
    9. 5 siung bawang putih
    10. secukupnya garam
    11. secukupnya gula pasir
    12. secukupnya air (saya pakai air kaldu sisa rebusan sayap ayam)
    13. secukupnya minyak sayur

    Langkah

    1. Potong sayap ayam jadi 2, cuci bersih lalu rebus/ungkep sampai empuk. Pisahkan kaldu dan dagingnya. Tips merebus ayam >> rebus dg air secukupnya sampe mendidih dan mengeluarkan lemak kotor berwarna kuning kecoklatan, lalu buang airnya. Rebus lagi dg air baru sampe ayam.empuk, air kaldu kedua bisa disimpan utk kuah masakan.

    2. Masukkan ayam ke dalam kocokan telur, lalu gulung ayam ke tepung bumbu (kering, tidak dicairkan) sambil diremas-remas supaya tepung menempel. Ulangi masukkan ayam ke dalam telur, lalu tepung bumbu sekali lagi. Chilling fidi dalam freezer 15-30 menit supaya tepung tidak ambyar.

    3. Goreng ayam hingga berwarna kuning keemasan dan tepung menjadi crispy. Angkat, tiriskan.

    4. Panaskan minyak sayur, tumis bawang bombay dan bawang putih yg sudah dicincang sampai halus dan wangi. Masukkan kecap manis, saos tomat, dan saos tiram, aduk sampe merata.

    5. Masukkan lada hitam yg sudah dihaluskan, tambahkan sedikit air (bisa air biasa, bisa kaldu ayam kurang lebih 50ml). Aduk rata, tambahkan garam dan gula secukupnya utk menyeimbangkan rasa.

    6. Masukkan ayam yg sudah digoreng. Aduk hingga bercampur rata dg bumbu. Masak sampai bumbu meresap atau saos mendidih dan mengental. Angkat, sajikan dg taburan daun bawang.




    Itulah Resep Korean Crispy Spicy Blackpepper Chicken WIngs, Mudah-mudahan bermanfaat untuk pembaca sekalian.Untuk mendapatkan resep yang yang lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. anda bisa menemukan lebih dari satu juta resep masakan yang pastinya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.


    Untuk mencetak Resep Korean Crispy Spicy Blackpepper Chicken WIngs diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Korean Crispy Spicy Blackpepper Chicken WIngs - Kireinaessa diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Korean Crispy Spicy Blackpepper Chicken WIngs - Kireinaessa dengan alamat Url: https://meiting-fairytales.blogspot.com/2017/07/resep-korean-crispy-spicy-blackpepper.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.