Resep Tahu cilok daging saos kacang alla saia oleh aprilia_kitchen
Inilah cara membuat Tahu cilok daging saos kacang alla saia. Resep Tahu cilok daging saos kacang alla saia yang dishare oleh aprilia_kitchen dapat disajikan .
Resep Tahu cilok daging saos kacang alla saia
Porsi:
Bahan-bahan
- 250 gr daging sapi giling/ayam/skip jg bole
- 500 gr tepung sagu tani/tapioka
- 3 sdm tepung terigu
- 1 butir telor
- 1 btg daun bawang, rajang
- 1 sdm rajangan daun seledri
- 1 bks masako/ kaldu jamur totole jg bole
- 10 potong tahu
- secukupnya air dingin
- bumbu halus????
- 3 siung bawang putih
- 1 sdm bawang putih goreng
- 1 sdm bawang merah goreng
- 1 sdt merica bubuk
- secukupnya garam
- bahan saos:????
- 1 bks bumbu pecel, atau 200 gr kacang goreng
- 5 buah cabe rawit
- 1 siung bawang putih
- 1 bawang merah
- secukupnya garam, penyedap
- 1 sdm kecp manis
- 1 sdm saos tomat
Cara Membuat
- Siapkan bahan2,,
- Goreng tahu hingga kering, sisihkan (tiap 1 potong q potong jadi 3)
- Campur sagu dan terigu beri kaldu ayam bubuk, campur hingga rata
- Masukan daging giling, telor dan bumbu halus beri air secukupnya aduk hingga rata, terakhir beri daun bawang dan seledri aduk lagi hingga rata.
- Isikan pada tahu hingga habis,,
- Masukan dalam rebusan air yg sudah mendidih, masak hingga mengapung lalu angkat, sisihkan
- Kemudian sisa adonan bentuk bulat2, dan rebus dalam air mendidih. Setelah mengapung angkat, sisihkan
- Terakhir, kukus kembali pentol dan tahunya, sekitar 20 menitan
- Saos: goreng cabe, bawang putih dan merah, haluskan bersama garam dan penyedap, kemudian campur dg bumbu pecel secukupnya tambahkan kecap dan saos beri air, aduk rata. Note:untuk saos bole sesuai selera ajja yaa??
- Setelah agak hangat, saia tusuk2 di tusukan sate, siram dg saos kacang,, hmmmm nyaaamm miii??????