Resep Lapis Prunes oleh Laksmi
Berikut ini adalah resep Lapis Prunes. Resep Lapis Prunes yang dibuat oleh Laksmi bisajadi .
Resep Lapis Prunes
Porsi:
Bahan-bahan
- 500 gr butter
- 30 butir kuning telur
- 3 butir putih telur
- 300 gr gula halus
- 150 gr tepung terigu
- 3 sdm rhum (bisa diganti sesuai selera)
- 200 gr prunes (belah 2 jgn putus, pipihkan dgn sendok)
- 3 sdm susu kental manis
- Loyang 22x22 tinggi 7cm
Cara Membuat
- Panaskan oven 180°c. Olesi loyang dengan butter, alasi dasar loyang dgn kertas roti, olesi kembali dgn butter.
- Mixer butter sampai berwarna keputihan
- Di wadah lain, mixer telur bersama gula halus, sampai mengembang.
- Setelah telur mengembang masukkan rhum, susu kental manis, mixer sampai rata.
- Masukkan butter yang telah dimixer sedikit demi sedikit kedalam adonan telur sambil di mixer kecepatan rendah sampai tercampur rata. Matikan mixer.
- Masukan tepung sedikit demi sedikit, sambil di ayak, aduk menggunakan spatula. Kira2 teksturnya seperti digambar.
- Tuangkan 4sdm penuh adonan kedalam loyang, ratakan. Dan panggang didlm oven 180° api atas bawah utk lapisan pertama, setelah kecoklatan keluarkan dari oven, tuangkan kembali 4sdm adonan, ratakan, masukkan kembali kedalam oven. Untuk lapisan kedua dan seterusnya gunakan api atas saja.
- Letakkan prunes mulai dari lapisan ke 3, lapisan ke 5, sesuai selera. Letakkan searah sebanyak 2-3 baris.
- Bila adonan mengembang tusuk menggunakan tusuk gigi bersih, tekan2 menggunakan tekanan khusus lapis legit atau menggunakan alat dapur yg berbentuk datar dan rata
- Tuangi kembali adonan, lakukan sampai adonan habis.