Resep Sup Bakso Telur Puyuh oleh Laily Agustien (Ummifaizfaqih)
Inilah cara memasak Sup Bakso Telur Puyuh. Resep Sup Bakso Telur Puyuh yang dibuat oleh Laily Agustien (Ummifaizfaqih) cukup untuk 4 porsi.
Resep Sup Bakso Telur Puyuh
Porsi: 4 porsi
Bahan-bahan
- 20 bh bakso ayam homemade
- 30 btr telur puyuh (banyaknya disesuaikan), rebus kupas
- 1 bh wortel, kupas potong bulat
- 1 bh kentang, kupas potong kotak
- 100 gram buncis, potong-potong
- 1 btg daun seledri, ikat
- 1 btg daun bawang, potong 1 cm
- 2 siung bawang putih, memarkan
- 1 sdt lada bubuk
- Secukupnya garam dan gula
- 1,5 ltr air rebusan bakso/air kaldu dari tulang ayam
- Pelengkap:
- bawang merah goreng
- saos sambal
Cara Membuat
- Rebus air rebusan bakso ayam+tulang ayam bersama bawang putih dan daun seledri. Note: tulang ayam sebelumnya saya rebus air panas +- 5 menit, buang airnya baru dimasukkan ke air rebusan bakso. Ini supaya kaldu lebih sehat, bersih dan bening
- Setelah mendidih masukkan buncis, wortel dan kentang. Masak setengah matang. Tambahkan garam+gula+lada. Cek rasa. Masukkan bakso ayam dan telur puyuh. Masak hingga sayuran matang. Menjelang diangkat masukkan tomat dan daun bawang. Matikan api. Angkat dan sajikan dengan pelengkap
- Bawang putih bisa ditumis terlebih dahulu sama sedikit minyak goreng. Kalau mau lebih wangi tambahin jahe dimemarkan
Itulah tadi Resep Sup Bakso Telur Puyuh, Mudah-mudahan anda menyukainya.Untuk mencari resep yang yang lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. anda bisa menemukan hampir satu juta resep masakan yang pastinya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Sup Bakso Telur Puyuh diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Sup Bakso Telur Puyuh diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Sup Bakso Telur Puyuh dengan alamat Url: https://meiting-fairytales.blogspot.com/2018/01/resep-sup-bakso-telur-puyuh.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.