Resep Klappertaart Kolang Kaling oleh Rachma Esty Utami
Inilah resep memasak Klappertaart Kolang Kaling. Resep Klappertaart Kolang Kaling yang ditulis Rachma Esty Utami bisa menjadi 6 porsi.
Resep Klappertaart Kolang Kaling
Porsi: 6 porsi
Bahan-bahan
- Bahan puding:
- 250 ml susu cair full cream (resep asli pake low fat)
- 200 ml air kelapa muda
- 150 gr Kolang-kaling, rebus dan belah jadi dua atau sipiting kecil2, terserah selera
- 100 gr daging kelapa muda/degan
- 100 gr gula pasir
- 50 gr tepung maizena
- 25 gr tepung terigu protein sedang
- 2 buah kuning telur (putih nya buat topping/meringue)
- 1 butir telur utuh
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdt vanili ekstrak/essence
- 2 sdm mentega
- Bahan Meringue/topping:
- 2 putih telur
- 30 gr gula (resep asli 50 gr)
- 1 sdt tepung terigu protein sedang
- 1/4 sdt ekstrak/essence vanili
- Bahan Taburan:
- almond slice secukupnya
- secukupnya kismis
- secukupnya kayu manis bubuk
Cara Membuat
- Larutkan tepung terigu, tepung maizena, kuning telur dan telur utuh dengan air kelapa muda. Aduk rata. Sisihkan.
- Panaskan susu, gula pasir dan garam hingga gula larut di atas kompor dengan api kecil.
- Tuang larutan tepung sambil di saring ke dalam larutan susu sedikit demi sedikit. Aduk rata dengan whisk.
- Masak adonan sambil terus diaduk pelan hingga kental. Gunakan api kecil.
- Masukkan mentega. Aduk hingga larut. Tambahkan juga kolang-kaling dan daging kelapa muda. Aduk rata.
- Matikan kompor. Masukkan vanili essence/ekstrak. Aduk rata. Tuang ke dalam cetakan aluminium foil / pinggan tahan panas.
- Kocok putih telur dan gula pasir hingga kaku. Tuang tepung terigu dan vanili essence/ekstrak. Aduk dengan spatula.
- Tuang adonan meringue ke atas puding kelapa hingga rata menutup permukaannya. Taburi bahan taburan.
- Panggang secara au bain marie dalam oven dengan suhu 180°C selama 20 menit hingga kecoklatan.
- Angkat dan keluarkan dari oven. Biarkan hangat. Beri taburan bubuk kayu manis. Masukkan ke dalam kulkas.
- Sajikan.