Resep Puding coklat vla susu oleh dapuribu_bgr
Berikut ini adalah resep cara membuat Puding coklat vla susu. Resep Puding coklat vla susu yang dibuat oleh dapuribu_bgr dapat disajikan 45 cup.
Resep Puding coklat vla susu
Porsi: 45 cup
Bahan-bahan
- Bahan puding
- 4 bks nutrijel coklat (ops)
- 20 sdt gula pasir (sesuai selera)
- 2400 ml air
- Sejumput garam
- 1/2 kaleng skm coklat
- Bahan vla
- 500 ml air
- 1/2 kaleng skm putih
- 6 sdm maizena (sesuai selera kekentalannya(
- 12 sdm gula pasir
- 1-2 bks vanili
- Secukupnya garam
Cara Membuat
- Masukan agar dan gula aduk hingga merata ke dalam wadah
- Lalu siapkan panci dengan berisi air, stelah tercampur rata masukan agar2 tdi ke dalam panci
- Aduk terus hingga mendidih, agar tidak menggumpal
- Jgan lupa masukan skm dan garam disaat baru mendidih
- Angkat dan biarkan uapnya menyingkir ??
- Lalu masuk kan kedalam cup, oke sambil menunggu si puding mengeras kita buat vla
- Siapkan panci yg sudah diisi air,
- Lalu masukan maizena dn gula kedalam panci tersebut, (panci msih dalam keadaan didarat yaa)
- Setelah tercampur panaskan di atas kompor, biarkan hingga mengent dn berubah warna
- Lalu masukan skm dn garam tdi (skm dimasukan terakhir agar vla tidak pecah)
- Aduk hingga meletup2, angkat dinginkan dn siramkan ke atas puding yg sudh mengeras
- Dimakan dingin lebih nikmat ??