Resep Bubur Ayam Samarinda oleh Lennylenny
Berikut ini cara membuat Bubur Ayam Samarinda. Resep Bubur Ayam Samarinda yang ditulis Lennylenny bisa jadi 2 porsi.
Resep Bubur Ayam Samarinda
Porsi: 2 porsi
Bahan-bahan
- bahan bubur :
- 150 gram beras
- secukupnya air
- 1/2 sdt garam
- bahan kuah :
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 cm jahe
- sejumput biji pala
- 8 butir merica
- secukupnya garam/kaldu bubuk
- 3 sdm kecap manis (sesuai selera)
- 1 batang bawang prey
- 500 ml air
- bahsn isi/pelengkap :
- dada ayam suwir (rebus dada ayam lalu goreng dan suwir)
- tomat
- telor rebus
- seledri
- emping/melinjo
- bawang goreng
- sambal dan jeruk nipis
Langkah
-
Masak bahan bubur sampai air set dan bubur lembut.
-
Haluskan bumbu utk bahan kuah lalu tumis hingga harum masukan bawang prey. Didihkan air (lebih enak kalo air dr kaldu ayam) masukan bumbu yg sdh ditumis lalu beri kecap manis dan garam/kaldu bubuk. tes rasa, kuah bubur ayam samarinda memang manis ya dan manisnya dr kecap manis.
-
Siapkan mangkok masukan bubur, ayam suwir, telor rebus yg sdh diiris tipis, tomat yg dipotong juring, daun seledri. Tuang kuahnya lalu beri taburan bawang goreng dan emping. (emping itu wajib ada ya...)
-
Bubur ayam samarinda siap dinikmati dgn sambal dan perasan jeruk nipis... hemm nikmat bgt!
Itulah tadi Resep Bubur Ayam Samarinda, Harapan kami dapat bermanfaat bagi anda.Untuk menemukan berbagai resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. terdapat lebih dari satu juta resep makan dan minuman yang tentunya dapat membantu anda menemukan resep yang paling dibutuhkan.
Untuk mencetak Resep Bubur Ayam Samarinda diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Bubur Ayam Samarinda Karya Lennylenny diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Bubur Ayam Samarinda Karya Lennylenny dengan alamat Url: https://meiting-fairytales.blogspot.com/2018/10/resep-bubur-ayam-samarinda-karya.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.