Resep Yamin Manis kuah Iga - Hasya Nr

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Yamin Manis kuah Iga - Hasya Nr
  • Resep Yamin Manis kuah Iga oleh Hasya Nr

    Dibawah ini adalah resep Yamin Manis kuah Iga. Resep Yamin Manis kuah Iga yang dibuat oleh Hasya Nr bisa menjadi 2 porsi.



    bahan dan cara membuat Yamin Manis kuah Iga


    Resep Yamin Manis kuah Iga


    Porsi: 2 porsi

    Bahan-bahan

    1. 3 sdm kecap manis
    2. 185 gr mie telur basah
    3. 1/2 sdm kecap asin
    4. 1 sdt merica bubuk
    5. Topping ayam:
    6. 1/2 ekor dada ayam, rebus, suwir
    7. 3 siung bawang putih, haluskan
    8. Minyak ayam:
    9. 75 gr kulit ayam
    10. 3 siung bawang putih iris halus
    11. Kuah iga:
    12. 250 gr iga, rebus hingga empuk, saring airnya agar jernih
    13. 6 butir bakso sapi
    14. 1 siung bawang putih, iris halus
    15. 1/2 ruas jahe, iris halus
    16. secukupnya Bawang goreng, seledri dan daun bawang untuk taburan
    17. sesuai selera Gula
    18. secukupnya Garam
    19. 1 sdt Merica
    20. secukupnya Pokcoy

    Langkah

    1. Topping ayam: suwir atau potong kecil-kecil dada ayam yang telah direbus tadi. Tumis dengan sedikit minyak dan bawang putih yg telah di haluskan. Beri sedikit garam dan gula juga merica.

    2. Minyak ayam: tumis ayam dengan bawang putih di atas teflon TANPA minyak. Tunggu hingga minyak keluar sendiri dari kulit ayam. Buang kulit ayam dan bawang putih. Sisihkan minyaknya.

    3. TIPS: kalau alergi kulit ayam, bisa diakali dengan menumis 1 bh bawang putih dan 2 buah bawang merah yg telah diris dengan 4sdm minyak sayur. Tumis sampai minyak wangi. Lalu saring. Buang bawangnya.

    4. Bumbu untuk 1 mangkuk mie yamin: Campurkan 1 1/2 sdm kecap manis, 1/2 sdm kecap asin, 1 1/2 sdm minyak ayam dan merica secukupnya di dalam mangkuk. ((Bila suka mie yamin yg lebih manis bisa menggunakan 2sdm kecap manis))

    5. Rebus mie, angkat, bagi dua, lalu masukan masing-masing kedalam mangkuk yg berisi bumbu. Aduk rata. Beri topping ayam.

    6. Kuah iga: rebus iga dengan bawang putih dan jahe sampai empuk. Saring kuahnya agar jernih. Beri garam dan gula sesuai selera. Tambahkan bakso.

    7. Sajikan mie yamien manis dengan kuahnya. Beri taburan bawang daun, bawang goreng dan seledri juga tambahkan pokcoy kedalam kuah bila suka.




    Itulah Resep Yamin Manis kuah Iga, Semoga saja bermanfaat untuk pembaca sekalian.Untuk mencari resep lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. anda bisa menemukan hampir satu juta resep makan dan minuman yang pastinya dapat membantu menemukan resep favoritmu.


    Untuk mencetak Resep Yamin Manis kuah Iga diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Yamin Manis kuah Iga - Hasya Nr diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Yamin Manis kuah Iga - Hasya Nr dengan alamat Url: https://meiting-fairytales.blogspot.com/2019/01/resep-yamin-manis-kuah-iga-hasya-nr.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.