Resep Bakpia Pathuk Oleh Annisa Rizkia Utami

Cobain Juga Resep yang Ini!

  • Resep Bakpia Pathuk Oleh Annisa Rizkia Utami
  • Resep Bakpia Pathuk oleh Annisa Rizkia Utami

    Berikut ini resep masakan Bakpia Pathuk. Resep Bakpia Pathuk yang dishare oleh Annisa Rizkia Utami cukup untuk 30 keping.



    gambar untuk resep makanan Bakpia Pathuk


    Resep Bakpia Pathuk


    Porsi: 30 keping

    Bahan-bahan

    1. Bahan Kulit Lapisan Pertama
    2. 190 gr tepung terigu protein sedang
    3. 2 sdm gula pasir
    4. 1/2 sdt garam
    5. 100 ml air
    6. 200 ml minyak sayur (kurang lebih 50 ml untuk adonan, sisanya untuk merendam adonan)
    7. Bahan Kulit Lapisan Kedua
    8. 65 gr tepung terigu
    9. 25 ml minyak sayur
    10. 1/2 sdm margarin
    11. Bahan isi Kumbu Kacang Hijau
    12. 250 gr kacang hijau kupas (saya kacang hijau biasa)
    13. 200 gr gula pasir
    14. 1/2 sdt garam
    15. 50 ml santan
    16. 2 lembar daun pandan

    Cara Membuat

    1. Bahan lapisan kedua: campur semua bahan sampai rata. sisihkan

    2. Bahan lapisan pertama: panaskan air, masukkan gula. aduk hingga gula larut. diamkan agar dingin.

    3. Campur terigu dan garam, lalu tuangi air larutan gula, uleni hingga rata.

    4. Tuangi minyak sayur, kurleb 50 ml saja, jika sudah kalis tidak usah ditambahkan minyaknya. uleni hingga kalis.

    5. Ambil adonan kurang lebih 5gr. Tipiskan adonan, ambil sedikit adonan lapisan kedua, ratakan di atas lapisan adonan pertama.

    6. Lipat seperti amplop, lalu tarik setiap ujung2nya, bulatkan.

    7. Masukkan bulatan adonan ke dalam minyak sisa (rendam). Diamkan selama 15 menit. Jangan lebih, nanti kulitnya terlalu renyah bila direndam terlalu lama.

    8. Pipihkan adonan sampai agak tipis, isi dengan kumbu kacang, bentuk bulat pipih. Panggang sampai matang, kurang lebih 15 menit, balik, panggang lagi sisi lainnya sebentar sampai matang.

    9. Cara membuat kumbu kacang: Kukus kacang hijau, kemudian haluskan (saya rebus kacang hijaunya, terus diblender dengan sedikit air). Kemudian dalam panci, campur semua bahan isi, aduk2 sampai kering. Angkat dan dinginkan.

    10. Selamat mencoba :)




    Demikianlah Resep Bakpia Pathuk, Harapan kami anda menyukainya.Untuk mencari resep yang yang lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. koleksi kami lebih dari satu juta resep yang tentunya dapat membantu untuk menemukan resep favoritmu.


    Untuk mencetak Resep Bakpia Pathuk diatas, klik pada tombol print dibawah ini



    Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Bakpia Pathuk Oleh Annisa Rizkia Utami diatas pada kategori resep berikut ini

    Anda sedang membaca Resep Bakpia Pathuk Oleh Annisa Rizkia Utami dengan alamat Url: https://meiting-fairytales.blogspot.com/2019/07/resep-bakpia-pathuk-oleh-annisa-rizkia.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.